All about communication

|


gambar from: fazzaro.wordpress.com/.../21/optimalisasi-syuro/


Berbicara mengenai komunikasi, tidak terlepas dari bagaimana cara yang baik untuk dapat berhubungan dengan orang lain, yang sudah dikenal maupun yang tidak dikenal. Apabila kita dihadapkan pada situasi harus bertemu dengan orang baru, missal dalam sebuah event perayaan keagamaan, akankah kita hanya diam dan menunggu orang lain datang lalu menyapa kita? Kenapa kita tidak membiasakan diri untuk memulai percakapan dengan orang lain (terutama orang baru)? Malu? Takut? Grogi?

Jangan khawatir, saya akan mengulas sedikit mengenai komunikasi, berdasar dari pengalaman langsung dan ilmu yang didapat setelah melaksanakan kuliah KWU…….

Pengertian komunikasi

Komunikasi berasal dari bahasa Latin communis yang berarti 'sama'. Communico, communicatio atau communicare yang berarti membuat sama (make to common). (wikipedia.com)

Komunikasi adalah "suatu proses dalam mana seseorang atau beberapa orang, kelompok, organisasi, dan masyarakat menciptakan, dan menggunakan informasi agar terhubung dengan lingkungan dan orang. Pada umumnya, komunikasi dilakukan secara lisan atau verbal yang dapat dimengerti oleh kedua belah pihak. Apabila tidak ada bahasa verbal yang dapat dimengerti oleh keduanya, komunikasi masih dapat dilakukan dengan menggunakan gerak-gerik badan, menunjukkan sikap tertentu, misalnya tersenyum, menggelengkan kepala, mengangkat bahu. Cara seperti ini disebut komunikasi dengan bahasa nonverbal. (wikipedia.com)

Sejarah komunikasi

Pada awalnya, komunikasi digunakan untuk mengungkapkan kebutuhan organis. Sinyal-sinyal kimiawi pada organisme awal digunakan untuk reproduksi. Seiring dengan evolusi kehidupan, maka sinyal-sinyal kimiawi primitif yang digunakan dalam berkomunikasi juga ikut berevolusi dan membuka peluang terjadinya perilaku yang lebih rumit seperti tarian kawin pada ikan.

Manusia berkomunikasi untuk membagi pengetahuan dan pengalaman. Bentuk umum komunikasi manusia termasuk bahasa sinyal, bicara, tulisan, gerakan, dan penyiaran. Komunikasi dapat berupa interaktif, komunikasi transaktif|transaktif, komunikasi bertujuan|bertujuan, atau komunikasi tak bertujuan|tak bertujuan.

Melalui komunikasi, sikap dan perasaan seseorang atau sekelompok orang dapat dipahami oleh pihak lain. Akan tetapi, komunikasi hanya akan efektif apabila pesan yang disampaikan dapat ditafsirkan sama oleh penerima pesan tersebut.

Walaupun komunikasi sudah dipelajari sejak lama dan termasuk “barang antik”, topik ini menjadi penting khususnya pada abad 20 karena pertumbuhan komunikasi digambarkan sebagai “penemuan yang revolusioner”, hal ini dikarenakan peningkatan teknologi komunikasi yang pesat seperti radio. Televisi, telepon, satelit dan jaringan komuter seiring dengan industrialisasi bidang usaha yang besar dan politik yang mendunia. Komunikasi dalam tingkat akademi mungkin telah memiliki departemen sendiri dimana komunikasi dibagi-bagi menjadi komunikasi masa, komunikasi bagi pembawa acara, humas dan lainnya, namun subyeknya akan tetap. Pekerjaan dalam komunikasi mencerminkan keberagaman komunikasi itu sendiri. (wikipedia.com)

Well, dalam berkomunikasi kita membutuhkan beberapa piranti yang memang sudah diseiakan oleh Yang Maha Tahu, berupa mulut, mata, telinga, gerakan tubuh (gesture) dan bahasa isyarat. Komunikasi meruapakan sebuah sarana penunjang yang sangat penting dalam menjalin hubungan dengan orang lain, karena memang kita tidak dapat hidup sendiri, semuanya membutuhkan interaksi baik dalam hal yang kecil ataupun hal yang paling besar sekalipun. Iyaa gak???

Jenis interaksi dalam komunikasi itu ada dua macam, yakni satu arah dan dua arah. Dan,yang paling tepat dan baik untuk digunakan adalah komunikasi dua arah, karena kita dapat langsung mengetahui maksud apa yang disampaikan oleh penerima pesan kita.

Nah,siapa yang mau menjadi seorang komunikator yang efektif? Beberapa tips di bawah ini dapat dijadikan acuan, antara lain: menyederhanakan pesan yang akan disampaikan, memandang lawan yang diajak bicara, berbicaralah dengan kebenaran dan menarik respon daripendengar agar mau mendengarkan.

Setelah tahu bagaimana cara menjadi komunikator yang efektif, pertanyaan selanjutnya adalah bagaimana kita dapat menerapkannya? Okee, yang pertama sampaikanlah pesan anda sejelas mungkin, dengan menyampaikan pesan sejelas mungkin kita akan dapat menyampaikan pesan dengan efektif sesuai dengan yang kita harapkan. Yang kedua, fokuskan kembali perhatian anda. Yang ketiga yaitu hidupkan pesan yang ingin anda sampaikan dan yang terakhir yaitu latihlah setiap hari kemampuan anda dan buatlah koreksi agar mengetahui perkembangan anda dari hari ke hari.

Faktor kesuksesan dalam berkomunikasi

Taukah anda bahwa dalam berkomunikasi, faktor kesuksesan yang mempengaruhi adalah:

55% berasal dari gesture atau bahasa tubuh anda dalam menyampaikan pesan.

38% berasal dari nada dan suara yang kita lakukan saat menyampaikan pesan. nada dan suara harus diatur sedemikian rupa sehingga dapat menghasilkan perpaduan yang pas dan sesuai dengan teori yang disampaikan tersebut.

Ternyata, hanya 7% dari kata-kata yang kita susun dan keluarkan yang menentukan faktor keberhasilan dalam berkomunikasi, sehingga latihlah diri anda untuk dapat berkomunikasi dengan baik dan benar, tidak hanya indah dalam penyusunan kata-kata akan tetapi juga indah saat menyampaikkannya.

Membangun suatu hubungan

Untuk dapat menjalin hubungan yang sehat dan baik dengan orang lain, baik keluarga, teman, dosen ataupun rekan kerja, apa yang harus kita lakukan terlebih dahulu?

1. Senyum

2. Kembangkan suasana yang selalu menyenangkan

3. Bermain

4. Selipkan humor

5. Empathy

6. Berilah pujian atas prestasi atau usaha yang telah dilakukan oleh teman-teman anda

7. Jadilah pendengar yang baik

8. Perhatian, kepedulian

9. Give and take

Sudah siap untuk belajar berkomunikasi dengan baik? Semoga ulasan sedikit ini dapat memberikan kontribusi bagi siapapun yang ingin dapat berkomunikasi dengan baik dan benar. Semoga bermanfaat.....

Usai kuliah KWU, terimakasih Bapak Yuniaristanto selaku dosen pengampu atas materinya......^^


0 comments:

Post a Comment